Step Skincare Pagi untuk Kulit Segar Seharian
Share
Kulit sehat tidak datang dengan sendirinya. Dalam kehidupan yang serba cepat dan sibuk seperti sekarang, memberikan perhatian ekstra pada kulit wajah pada pagi hari dapat menjadi langkah awal menuju kulit yang sehat dan bercahaya sepanjang hari.
Step skincare pagi yang tepat
Memiliki kulit sehat dapat membuat seseorang tampil dengan percaya diri. Oleh karena itu, mari kita eksplorasi bersama-sama rahasia kulit yang sehat dengan mengenali dan mengikuti langkah skincare pagi yang tepat.
1. Cuci wajah
Membersihkan wajah adalah langkah yang paling penting dalam skincare pagi. Kotoran, minyak, dan sisa makeup yang menumpuk selama tidur dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan masalah kulit, seperti jerawat, komedo, dan kulit kusam.
Di pagi hari, kamu cukup membersihkan wajah dengan sabun khusus pembersih wajah kemudian bilas dengan air.
Pilih pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulitmu. Jika kulitmu kering atau sensitif, gunakan pembersih wajah yang lembut dan bebas alkohol agar kulit tidak kering dan iritasi.
2. Toner
Setelah membersihkan wajah, aplikasikan toner untuk menyeimbangkan pH kulitmu. Toner membantu menutup pori-pori dan memberikan kelembapan ekstra
Toner umumnya mengandung bahan-bahan seperti hyaluronic acid, ceramide, niacinamide, dan beberapa kandungan lainnya. Bahan-bahan tersebut dapat membantu membersihkan pori-pori, melembapkan, dan mencerahkan kulit.
Jika kulitmu kering atau sensitif, gunakan toner yang melembapkan. Toner yang mengandung pelembap dapat membantu menghidrasi dan mencegah kulit kering.
3. Serum
Penggunaan serum setelah toner membantu memberikan perlindungan dan perawatan intensif. Serum mengandung bahan-bahan aktif berkonsentrasi tinggi, seperti antioksidan, peptida, dan vitamin, yang memberikan manfaat khusus pada kulit.
Pilih serum sesuai dengan kebutuhan kulit. Sebagai contoh, vitamin C adalah jenis serum yang bagus digunakan pada pagi hari sebagai perlindungan antioksidan. Aplikasikan serum dengan lembut dan rata ke seluruh wajah, hindari area mata.
Serum dapat menargetkan masalah kulit spesifik, seperti penuaan dini, hiperpigmentasi, atau kelembapan.
4. Pelembap
Gunakan pelembap yang ringan untuk pagi hari. Pemilihan pelembap harus disesuaikan dengan jenis kulitmu. Jika kulitmu cenderung berminyak, pilih pelembap yang ringan dan bebas minyak. Bagi yang memiliki kulit kering, gunakan pelembap dengan kandungan yang bisa mengatasi dehidrasi kulit.
Pastikan pelembap yang digunakan juga mengandung bahan-bahan tambahan seperti antioksidan untuk memberikan perlindungan ekstra pada kulit dari radikal bebas.
5. Tabir surya
Sunscreen atau tabir surya memberikan perlindungan terhadap sinar UV yang dapat menyebabkan penuaan dini, hiperpigmentasi, dan risiko kanker kulit.
Pilih tabir surya dengan SPF minimal 30 dan pilih formula yang cocok dengan jenis kulitmu seperti sunscreen yang ringan untuk kulit berminyak atau yang mengandung hidrasi tambahan untuk kulit kering.
Aplikasikan secara merata ke seluruh wajah, leher, dan area yang sering terlupakan seperti bagian belakang leher dan telinga.
Tips melakukan skincare pagi
Berikut adalah beberapa tips skincare pagi yang tepat.
- Gunakan produk skincare yang sesuai dengan jenis kulit.
- Lakukan skincare pagi secara rutin, setiap hari.
- Aplikasikan produk skincare dengan gerakan yang lembut.
- Tunggu produk skincare meresap ke dalam kulit sekitar satu menit sebelum mengaplikasikan produk skincare selanjutnya.
Urutan skincare pagi yang tepat dapat membantu menjaga kesehatan kulit dari luar. Untuk hasil yang lebih optimal, kamu juga perlu merawat kulit dari dalam. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengonsumsi Cool-Vita Collagen Effervescent.
Mengandung kolagen dan vitamin C, Cool-Vita Collagen Effervescent dapat membantu menjaga kesehatan kulit dari dalam dan luar. Kulit akan menjadi lebih sehat, lembap, dan terhindar dari masalah kulit!
Referensi: